@ardy_2006:
Before, saya minta ijin sama Om Moderator ( kambeeng ) karena postingan saya tidak membahas PFSense.
Tetapi Routing mikrotik, karena saya uda yakin PFSense Lusca yg kita semua pakai uda mantap sebagai proxy server untuk dikawinkan sama mikrotik
Dulu saya uda posting Cekek downloader dengan firewall layer7-protocol. Setelah saya amati & monitoring, ternyata firewall layer7-protocol yg saya gunakan terlalu memakan resource RB750G. Akhirnya setelah mencoba & terus mencoba macam macam regexp akhirnya temukan setting yg amat simple & akurat.
just share, jika ada yg kasih masukan monggo, semoga menjadi lebih baik lagi.
Tangkap semua extention file menggunakan L7 protocol (cuma satu file lebih ramping)
/ip firewall layer7-protocol
add name=download regexp="\.(zip|gz(a|i)|rar|raw|ram|7z|bz|bzip|gzip|tar.gz|tgz
|iso|doc|pdf|cab|bin|xml|vcf|exe|app|vb|scr|avi|ac4|mp(e?g|a|e|1|2|3|4)|mk(
a|v)|og(x|v|a|g|m)|rm|r(a|p)m|vob|flv|x-flv|3gp|vcd|nrg|amr|klv|wav|DivX|mov
|wmv|rmvb|aac|dat|amv|ifo|imovieproj|ivr|qt|swf)"
Tandai dulu keluar masuknya paket dengan setting mngle.
/ip firewall mangle
add action=mark-packet chain=prerouting comment=download disabled=no layer7-protocol=download
new-packet-mark=download passthrough=no protocol=tcp
Sekarang kita set besarnya bandwidht yg kita alokasikan untuk mania download.
Lebih hebatnya lagi kita bisa set sesuai schedule download, disini untuk jam download saya set tengah malam sampai menjelang pagi. full bypass download sepuas puasnya. jam tsb dilarang komplen cause uda pada bobo. heee… heee.... heee....
/queue simple
add burst-limit=0/0 burst-threshold=0/0 burst-time=0s/0s direction=both
disabled=no interface=all limit-at=0/0 max-limit=0/166k name=download
packet-marks=download parent=none priority=8 queue=
default-small/default-small time=7h-23h59m,sun,mon,tue,wed,thu,fri,sat
total-queue=default-small
untuk setting NAT dan lain lain masih seperti postingan awal dulu.
Sementara ini dulu, ntar saya sambung, saat ini lagi mencoba regexp untuk limit youtube tetapi kalau uda masuk cache proxy tidak kelimit.( proxy hit )
semoga bermanfaat
Busyet.. simple trik yg hampir terlewatkan.. ma kasih om Ardy.. hemat resorce bgt nih.. :)